Kamis, 04 Desember 2008

Membikin Lagu mp3 dari Audio CD


Sewaktu kita memutar CD Audio dari CD-ROM / DVD-ROM biasanya terdapat sebuah atau beberapa lagu yang sangat kita sukai. Tetapi kita kesulitan ketika ingin menjadikan track yang kita sukai menjadi sebuah lagu, terutama file dengan format yang portabel.

Dari program Free Audio CD to MP3 Converter, kita dapat melakukannya. Program kecil ini hanya memakai sekitar 6,78 megabytes dari kapasitas hardisk kita. Dengan tools kecil ini, kita mampu mengangkut keluar track lagu dari CD Audio yang kelihatannya begitu mustahil kita ambil. Program gratis ini sangat mudah dilakukan, cukup beberapa click saja, semuanya beres, sebuah lagu mp3 yang bisa kita copykan ke USB Flash disk kita, bisa kita sharingkan ke teman anda, bisa diputar di kantor dan di mana saja tanpa membawa sebuah kepingan CD yang kurang portabel.

audio cd ke mp3

Selain format mp3, lagu-lagu kesukaanmu juga dapat dikonversikan ke dalam format WAV, WMA dan juga format OGG. Cukup beberapa klik kecil, mp3 siap dihasilkan.

source:http://www.speedytown.com/kimyong/index.php/2008/11/29/
membikin-lagu-mp3-dari-audio-cd/

◄ Newer Post Older Post ►