Sabtu, 13 November 2010

Gayus Tambunan Layak Dihukum Mati

wandinews.com - Pengamat Kriminolog dari Universitas Indonesia (UI), Erlangga Masudiana menyatakan sudah seyogyanya para koruptor di Indonesia seperti Gayus H Tambunan harus dikenakan hukuman mati.

Pemberitaan soal Gayus Tambunan sangat menyita perhatian publik, banyak pejabat maupun pengamat menyarankan agar Gayus yang memiliki rekam jejak melakukan korupsi ratusan miliar agar diberi hukuman mati.

Namun,sayangnya kata Erlangga, pemberian hukuman mati kepada para koruptor sulit diterapkan di Indonesia, pasalnya lembaga pengadilan di Indonesia masih memberikan peluang kepada koruptor untuk memberikan suap ke lembaga
peradilan.

"Untuk diberikan hukuman mati kepada koruptor itu memang sulit, masalahnya lembaga peradilan juga belum sepenuhnya bersih," kata Pengamat Kriminolog UI yang dihubungi oleh INILAH.COM, Jumat (12/11/2010) malam.

Padahal lanjutnya, penetapan hukuman mati pada pelaku korupsi sangat dimungkinkan bisa memberikan efek jera kepada pelaku koruptor.

Seperti diberitakan, terdakwa mafia pajak Gayus H Tambunan diduga menyuap para penegak hukum di Indonesia dari mulai polisi, jaksa, hakim hingga penjaga penjara.

Gayus menyuap terkait berbagai kasus yang melilitnya. Diduga, dari hasil korupsi pajak yang dilakukannya, Gayus memiliki rekening mencapai Rp100 miliar. (inilahCom)
◄ Newer Post Older Post ►