Hari Minggu (18/4/10) ini, showroom Mabua Harley-Davidson (MHD) Indonesia di Mal PX Pavilion, St. Moritz Penthouses & Residences di CBD Jakarta Barat, resmi dibuka.
Menurut Presiden Direktur MHD Jhony Rahmat dan General Manager Country Sales & Marketing MHD, Irvino Edwardly, showroom tersebut diharapkan bisa menjadi homebase bagi para pencinta Harley-Davidson di kawasan Jakarta Barat. Diungkapkannya, populasi motor besar itu di Jakarta saat ini mencapai 300 unit, sementara populasinya di kawasan Puri dan sekitarnya berkisar 100 unit.
“Potensi pasar di kawasan ini cukup besar, diperkirakan penjualan showroom baru ini bisa mencapai 40-50 unit setiap tahunnya,” tambah Irvino Edwardly di sela peresmian showroom MHD di PX Pavilion, St. Moritz Penthouses & Residences, CBD Jakarta Barat.
Michael Riady, CEO St. Moritz Penthouses & Residences, yang hadir dalam acara pembukaan showroom tersebut menambahkan, pihak MHD dipastikan bakal banyak memetik manfaat dengan kehadirannya di St. Moritz Penthouses & Residences karena banyaknya kesamaan yang dimiliki MHD dengan St. Moritz Penthouses & Residences, salah satunya adalah keberadaan St. Moritz Penthouses & Residences sebagai global city inspired.
Menurut Irvino Edwardly, MHD berencana melebarkan sayap ke sejumlah kota besar di Indonesia dan mentargetkan penjualan motor besar asal Amerika Serikat itu bisa mencapai 400 unit tahun ini.
“Pembukaan dealer di kota-kota besar itu merupakan strategi mendekatkan diri ke pelanggan. Setidaknya ada satu kota untuk setiap pulau. Kami rencananya akan membuka dealer di Medan, Balikpapan dan Makassar, masing-masing untuk wilayah Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.”
Saat ini, MHD memiliki lima dealership di empat kota besar, yakni Jakarta, Semarang, Surabaya, dan Denpasar, ditambah tiga showroom di Jakarta, yakni Pondok Indah Mall 2, Gading Auto Center, dan yang terbaru PX Pavilion.
Tahun ini, MHD menargetkan bisa menjual sekitar 400 unit Harley-Davidson di Indonesia, sementara hingga Maret 2010, total yang terjual sudah mencapai 96 unit. “Kisaran harga saat ini mulai Rp 200 juta hingga Rp 600 juta, namun yang paling dominan motor dengan harga Rp350 juta – Rp400 juta. Semua yang dipasarkan di Indonesia adalah model-model baru, dan model touring merupakan model yang paling diminati.”